Abigail Rhea Soeryo Wiharko Raih Best Gross Overall JGT Series 5

DENPASAR - Dalam gelaran Turnamen Junior Golf Tournament Series #5 yang digelar 1-2 mei di Handara Golf & Resort, Buleleng, Abigail Rhea Soeryo Wiharko kembali berhasil meraih Best Gross Overall untuk sektor putri setelah di seri sebelumnya meleset.

Sementara untuk sektor putra dikejutkan dengan raihan atlet Surabaya atas nama Nathan Wijaya yang berhasil mencuri Best Gross Overall.

Pada sektor Putra, Nathan Wijaya mengumpulkan nilai total 145 dengan rincian gross 1 sejumlah 71 dan gross 2 sejumlah 74. Nathan merupakan atlet undangan untuk mengikuti turnamen bulanan besutan PGI-Bali ini.

Sementara itu di, Abigail berhasil meraih best Gross sektor putri setelah meraih nilai gros 1 sejumlah 90 dan gross 2 sejumlah 88, sehingga total yang dicapai adalah 178. Abigail berhasil mengguli atlet junior putri lainnya yang menempel ketat di bawahnya.

Abigail Rgea Soeryo Wiharko ketika dihubungi menyampaikan dirinya bisa menajdi yang terbaik karena tekun berlatih dan sudah terbiasa dengan format turnamen 2 hari atau lebih dengan berjalan kaki full.

Baca Juga: Junior Golf Tournament series 5 Jadi Ajang Latih Fisik dan Mental Para Atlet

"Menyenangkan juga, jadi kek worth it saya banyak latihan sehingga bisa jadi pemenang," kata Abigail.

"Tidak ada trik khusus, tapi saya kan sudah terbiasa karena turnamen di Jakarta kan juga sama (format 2 hari turnamen)" lanjutnya.

Dirinya juga meyampaikan tak terlalu menemui hambatan pada turnamen kemarin, dengan bermain di daerah dataran tinggi menurutnya membuat dirinya tidak cepat kelelahan karena udaranya yang cukup dingin.

Kemenangannya di Handara tersebut cukup menjadi bekalnya yang akan menghadapi turnamen Olympic Jawa Barat Amateur Competition yang notabene merupakan turnamen tingkatan amatir. Meski secara umur Abigail masuk kategori Junior, tetapi Handycap Abigail sudah cukup untuk bisa mengikuti turnamen tersebut.

(Gerry)

Add comment


Security code
Refresh

powered by social2s