Tak Sekedar Olahraga, Agung Bayu Sebut Golf Munculkan Kreativitas

DENPASAR - Mulai menekuni olahraga golf sejak 2019, Anak Agung Bgs Bayu Joni Saputra pada awalnya merupakan seorang pemain basket, voli dan tenis lapangan. Pria kelahiran Krobokan, Badung Bali 15 Januari 1975 ini berprofesi sebagai pengusaha di bidang properti.

Kepada inBISNIS, Agung Bayu menjelaskan sejak dikenalkan olahraga golf oleh HIPMI, Ia langsung jatuh cinta dan merasa bahwa golf adalah olahraga yang Ia cari selama ini.

"Melihat golf ini membuat saya itu seperti menemukan olahraga yang paling saya cari, jadi benar-benar filosofi melawan diri sendiri. Golf itu seperti game of life phylosophy," tutur Agung Bayu saat diwawancara inBISNIS via telepon (25/2).

Agung Bayu yang kini diberi mandat untuk menjalankan kepenguruan PGI Bali di bagian organisasi ini, benar-benar merasakan manfaat bermain golf yang sesungguhnya. Selain itu olahraga golf selalu membawa aura dan energi positif bagi dirinya.

"Golf itu selalu membuat penasaran, selalu ingin tampil lebih baik, dan di sana kita benar-benar merasa refresh, baik dari segi hati, pikiran, dan jiwa kita yang pada akhirnya bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita. Golf adalah yang terakhir di hidup saya," katanya.

Mengenai olahraga golf yang identik dengan olahraga kaum kaya, menurut Agung Bayu hal tersebut adalah relatif, karena baginya olahraga golf banyak memberikan ide ide baru dalam pekerjaannya, seperti mendapatkan pencerahan untuk berinovasi.

"Dengan energi postif, dan pikiran yang berpikir lebih jauh tentang strategi, saya pikir rewardnya jauh lebih besar, dengan main golf ke kantor saya bisa bugar dan bisa melihat permasalahan dengan lebih luas dengan lebih fresh, pikiran yang segar, badan yang sehat, nah itu menimbulkan kreativitas ide. dari sana kan akan menghasilkan uang, dan uang itu kita kembalikan untuk olahraga," tandasnya.

Agung Bayu berharap bahwa dengan kepengurusan PGI Bali yang baru, dapat menjaring bibit-bibit prestasi para junior, dan terus dibina untuk mampu mengharumkan nama Bali.

"Saya berharap di pengurusan ini bisa memasyarakatkan olahraga golf ini untuk kalangan yang dianggap sudah mampu menyisihkan dananya, sehingga produktifitas meningkat, dengan adanya wadah PGI ini semoga dapat memajukan sport tourism," ujarnya.

(Brina/Made)

Add comment


Security code
Refresh

powered by social2s